Header Ads

Himpaudi Jayaa

Himpaudi Bondowoso Menciptakan Keharmonisan dalam Keluarga, dengan JSK "Jalan Santai Keluarga" dalam rangka memperingati hari ibu 15/12/2018

Foto bersama pengurus Himpaudi Kabupaten Bondowoso pada saat kegiatan JSK "Jalan Santai Keluarga" Tahun 2018
Salam sejahtera dan salam Cinta Anak Usia Dini....
ditengah kesibukan sang pimpinan Himpaudi Daerah Kabupaten Bondowoso, dengan sangat bersykur kepada ALLAH SWT yang telah memberikan kesuksesan atas terlaksananya peringatan Hari Ibu yang dilaksankan tepatnya pada hari Sabtu pagi tadi 15/12/18, yang seharusnya peringatan tersebut dilaksankan tanggal 22 Desember 2018 setia tahunnya. Namun dengan semangat baru sang pejuang Himpaudi yang terus antusias dalam mendukung seluruh program kerja yang di rancangnya, sehingga pada hari sabtu tanggal 15/12/2018 bertempat di area Monumen Gerbong Maut dilaksanakannya sebuah kegiatan yang sangat luar biasa, bagaimana-tidak dalam kurun waktu yang sangat singkat sekali pelaksanaan peringatan Hari Ibu ini direncanakan dengan sebuah kegiatan JSK "Jalan Santai Keluarga" dengan Tema "Menciptakan Keharmonisan dalam Keluarga". Alhamdulillah atas rahmat dan karunianya kegiatan JSK tersebut berjalan dengan baik dan lancar tanpa adanya kendala sedikitpun, meskipun pada minggu terakhir menjelang acara sempat ada informasi tempuk kegiatan dengan HKN "Hari Kesehatan Nasional" yang di laksanakan oleh Dinas Keshatan Kabupaten bondowoso, di hari yang sama dan tempat yang sama dan kegiatan yang sama bahkan di jam yang sama, dan semua persuratan telah kami edarkan baik dari perijinan tempat dan ke pihak keamanan dan DISHUB sehingga dengan informasi tersebut kami dari panitia sudah berpasrah diri kepada ALLAH semua telah terlaksana persiapanpun telah terupaya dengan sepenuhnya, 
dengan semangat dan tekat kita untuk terus maju dalam kebaikan dan juga dengan suport anggota himpaudi di seluruh Kabupaten Bondowoso kami terus berupaya meski tanpa keberadaan sang pimpinan Himpaudi yang pada saat itu juga bunda Amik Tuharyanti,S.Pd.AUD tengah menjalankan tanggung jawabnya sebagai ketua himpaudi di daerah Kabupaten Bondowoso untuk menghadiri undangan dari GTK Paud dan Dikmas Pusat yang bertempat di Bogor. 
mendengar ada undangan dari GTK Pusat yang bertuliskan tanggal 13, 14, 15 Desember 2018 kami seluruh anggota organisasi profesi himpaudi sok/kaget karena pada hari sabtu tanggal 15 Desember 2018 adalah merupakan sebuah acara inti dari kegiatan Himpaudi sendiri yang mana pada saat itu pula kegiatan JSK harus dilaksankan dan dilepas tanpa sang pemimpin organisasi,

ALLAH SWT selalu membrikan yang terbaik buat hambanya, sehingga apa yang menjadi kekhawatiran para anggota himpaudi dan berkah dari do'a semua anggota himpaudi kegiatan JSK masih berjalan sesuai rencana.

Kami insan himpaudi yang juga pasti tidak lepas dari sifat ketidak sempurnaan, namun dengan langkah pasti dan Bismillahirrohman nirrohim kegiatan JSK "Jalan Santai Keluarga" berjalan dengan baik dan lancar meski dari beberapa pihak ada yang menilai hal tersebut sebuah kegiatan yang fatal. memang dari semua hal kegiatan apapun tentu tak lepas dari dua sisi, yaitu positive dan nigative. Namun kami sebagai insan himpaudi sangat bersyukur dan mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pendidik dan para orang tua (ayah dan Bunda) wali murid yang telah mensukseskan peringatan HARI IBU Tahun 2018 ini,
Document himpaudi JSK "Jalan Santai Keluarga" Tahun 2018 
sangat diluar dugaan kami, peringatan HARI IBU Tahun 2018 ini bisa melebihi target yang direncanakan sebelumnya.
rencana awal target PD Himpaudi bondowoso terkait peserta JSK "Jalan Santai Keluarga" hanya sebanyak 5.000 Peserta, namun pada kenyataanya sangat luar biasa, hingga kurang lebih sebanyak 20.000 s/d 25.000 peserta yang ikut berpartisipasi dan mendukung kegiatan JSK tersebut.

dari hasil yang telah kita laksankan pagi tadi sabtu 15/12/2018, penulis disini bukan bermaksud untuk memamerkan sebuah kesuksesan, melainkan mentala'ah apa yang menjadi kekurangan dibalik suksesnya kegiatan tersebut.

salam
satu aksi
satu motivasi
satu dedikasi
dan satu prestasi

Himpaudi Jaya..




No comments